*

*

Ads

Rabu, 12 Desember 2018

Pendekar Sakti Jilid 018

Akhirnya perjalanan mereka tiba di benteng penjagaan di mana An Lu Shan memimpin barisannya untuk menjaga tapal batas utara. Benteng ini besar sekali, merupakan perkampungan tersendiri, dan dikelilingi dusun-dusun yang penduduknya campur aduk, ada orang Mongol, ada suku bangsa Uigur, Cou, dan lain-lain.

Ketika Gui Tin ditinggalkan di ruang tamu berdua dengan Kwan Cu, kakek ini berkata,
"Kwan Cu, tentang kitab Im-yang Bu-tek Cin-keng dan tokoh-tokoh persilatan yang kau tanyakan itu, nanti saja kalau kita sudah dapat meninggalkan tempat ini, kau kuberi tahu. Sebetulnya, di dalam tangankulah rahasia untuk mendapatkan kitab kuno itu!"

Kwan Cu terkejut, akan tetapi sebelum dia membuka mulut, Gui Tin memberi tanda dengan telunjuk di depan mulut, dan dari dalam terdengar tindakan kaki mendatangi.

Setelah pintu terbuka, ternyata yang masuk adalah An Lu Kui sendiri bersama dua orang lain. Seorang adalah seorang berpakaian perwira yang bertubuh gagah, sedangkan yang lain adalah seorang kakek yang bertubuh tinggi besar, berusia kurang lebih lima puluh tahun dan sikapnya agung sekali. Ia berjalan dengan tubuh tegak dan dada terangkat, seperti sikap seorang raja besar. Inilah Li Kong Hoat-ong, bekas raja bangsa Yu-yan, yang kini menjadi guru dari An Lu Shan dan An Lu Kui!.

An Lu Shan, panglima yang telah banyak membuat jasa bagi negara itu, berlaku hormat kepada Gui Tin. Ia menjura lalu berkata,

“Kami berharap saja Gui-siuahi tidak mendapat banyak kaget dan mengalami banyak kesukaran karena undangan kami ini. Telah lama kami mendengar nama besar Gui-siucai, dan biarpun selama ini pemerintah tidak memperhatikanmu, namun karena akupun seorang panglima negara, maka biarlah kau anggap aku sekarang mewakili pemerintah dan menebus kelalaian pemerintah. Gui-siucai akan hidup kecukupan di tempat kami ini.”

Gui Tin adalah seorang terpelajar tinggi, banyak pengalaman, dan mempunyai kecerdikan luar biasa. Akan tetapi dia adalah seorang jujur dan tidak suka memutarbalikkan omongan. Maka mendengar ucapan yang dia tahu hanya merupakan siasat untuk membela hatinya belaka ini, dia menjawab,

“An-ciangkun, aku dan muridku telah dibawa ke sini dengan paksa, lebih baik sekarang lekas katakan, pekerjaan apakah yang harus kami lakukan? Kami ingin lekas-lekas membereskan urusan ini, karena kami ibarat burung-burung yang terbang bebas di udara. Pernahkah kau mendengar akan burung-burung yang merasa suka di kurung, biar dalam kurung emas sekalipun?”

Kini Li Kong Hoat-ong yang tertawa bergelak mendengar kata-kata sastrawan terpelajar tinggi itu. Ketika ketawa, Li kong Hoat-ong menutup mulutnya dengan tangan kanan, agaknya dia hendak menjaga peraturan dan kesopanan dirinya, untuk memperlihatkan bahwa dia adalah lain dari pada orang lain, memiliki keistimewaan khusus, karena bukankah dia bekas raja?

“Gui-siucai, inilah yang dibilang bahwa makin tinggi pengertian orang, makin poloslah wataknya!” Bekas raja bangsa Yu-yan ini lalu berpaling kepada An Lu Shan dan berkata, “Muridku, terhadap seorang terpelajar tinggi seperti Gui-siucai ini, tak perlukah kita bicarakan yang lain lagi. Kau lebih baik menerangkan saja maksud kita.”

Merahlah wajah An Lu Shan saking jengahnya dan malu. Benar-benar seorang yang luar biasa sekali Gui Tin ini, pikirnya. Pakaiannya seperti pengemis, akan tetapi sikapnya agung-agungan seperti seorang pembesar tinggi saja! Akan tetapi oleh karena dia amat membutuhkan tenaga bantuan Gui-siucai, An Lu Shan menahan sabar.

Komandan ini memberi perintah agar semua penjaga pergi dari ruangan itu, lalu Gui Tin bersama muridnya diajak masuk ke dalam sebuah kamar. Yang berada di kamar itu hanya An Lu Shan, An Lu Kui, Li Kong Hoat-ong dan Gui Tin bersama Kwan Cu saja.

“Gui-siucai, sebelumnya harap kau suka bersumpah bahwa kau takkan bercerita kepada lain orang tentang hal yang akan kita bicarakan ini.” kata An Lu Shan.

Gui Tin tersenyum.
“Aku tak pernah bersumpah, dan tidak mau bersumpah. Kalau orang tidak percaya padaku, mengapa aku dibawa ke sini? An-ciangkun, bicaralah. Aku Gui Tin bukanlah orang yang biasa berpanjang mulut.”

“Gui-siucai, kami hanya minta kepadamu untuk menterjemahkan sebuah kitab untuk kami. Kitab itu kitab kuno sekali dan hanya kaulah orang yang akan dapat menterjemahkannya. Kami takkan mau memeras tenaga orang dengan sia-sia, maka kau boleh tetapkan sendiri biayanya, asal kau suka mengerjakannya cepat-cepat, lebih cepat lebih baik.”

Gui Tin mengerling ke arah An Lu Kui dan berkata perlahan.
“Hm, agaknya benar dugaan kakek pendek kecil dulu itu?”






Sebenarnya, di dalam hatinya Gui Tin terkejut sekali mendengar ucapan An Lu Shan tadi, akan tetapi secara pandai sekali dia dapat menguasai debar jantungnya.

An Lu Kui menjawab,
“Memang betul Gui-siucai. Kitab itulah yang berada di tangan kami. Oleh karena itulah kau tidak boleh membocorkan rahasia ini agar jangan sampai ada orang jahat datang merampasnya.”

Gui Tin mengangguk angguk. Hatinya berdebar-debar. Sudah belasan tahun dia ingin sekali melihat kitab ini, kitab yang diperebutkan oleh semua orang gagah di dunia, karena di dalam kitab Im-yang Bu-tek Cin-keng ini selain terdapat ilmu-ilmu silat yang tinggi, juga di situ terdapat ilmu perang, ilmu pengobatan, dan perbintangan!

“Akan kucoba menterjemahkan, sungguhpun aku tidak berani memastikan apakah aku bisa melakukan hal itu. Bolehkah aku melihat kitabnya sekarang juga?”

Li Kong Hoat-ong bertukar pandang dengan An Lu Shan.
“Mari ikut dengan aku mengambilnya,” kata komandan ini, dan beramai-ramai mereka lalu memasuki kamar komandan ini yang berada di tengah-tengah benteng.

Kamar ini terjaga kuat-kuat dan agaknya takkan mudah bagi siapapun juga untuk menyerbu masuk ke dalam kamar An Lu Shan.

Setelah tiba di kamar, An Lu Shan merapatkan daun pintu, bahkan menguncinya dari dalam. Kemudian dia menghampiri pembaringannya dan ketika dia menarik gantungan kelambu tiga kali, terdengar suara keras dan pembaringan itu terangkat naik! Di bawahnya terdapat lubang yang terbuka sendiri di lantai yang tadinya berada di kolong pembaringan, dan di dalam lubang ini terdapat sebuah peti kecil. An Lu Shan mengambil peti itu dan berkata kepada Gui Tin sambil tersenyum,

“Kitab yang banyak diinginkan oleh banyak orang jahat, kalau tidak disimpan baik-baik, tentu akan mudah hilang.”

Gui Tin mengangguk-angguk dan sambil memandang ke arah peti itu dengan penuh gairah, dia berkata memuji,

"An-ciangkun benar-benar teliti. Setan pun agaknya akan sukar mendapatkan kitab itu di sini!"

An Lu Shan tertawa, kemudian setelah menutup kembali pembaringan, dia menghampiri meja dan menaruh peti kecil berwarna hitam itu ke atas meja. Ketika dia membukanya, nampak sebuah kitab yang sudah tua sekali dan kertasnya kekuning-kuningan, terbungkus oleh sutera putih yang bersih.

Debar jantung Gui Tin makin menghebat dan sastrawan ini bagaikan orang kelaparan melihat paha babi panggang. Tak terasa pula dia maju mendekat.

An Lu Shan tertawa lagi lalu mengambil kitab itu.
"Kau lihat sebentar, dan coba kenali kitab apa ini!"

Gui Tin menerima bungkusan sutera putih itu, lalu membukanya. Ia tidak cepat-cepat membuka kitab itu, akan tetapi memandang sampulnya dulu dengan penuh perhatian, lalu menimbang-nimbang berat kitab itu diatas tangannya. Kemudian dia….mencium kitab itu dengan hidungnya yang dikembang-kempiskan. Setelah dia memandang agak ragu-ragu ke arah kitab itu. Dibacanya beberapa baris tulisan kuno yang tidak karuan bentuknya, dan menurut penglihatan Kwan Cu yang selalu berada di sisi gurunya, itu bukanlah tulisan, melainkan gambaran-gambaran yang buruk sekali!

Tiba-tiba Gui Tin tertawa geli.
"Aah, orang telah main-main, An-ciangkun! Orang mau meniru, akan tetapi alangkah bodohnya! Kertas ini biarpun sudah kuno namun tulisan-tulisan dan gambaran-gambaranya dilakukan dengan penggunaan tinta baru! Ini adalah kitab palsu sama sekali!"

Untuk sesaat hening kamar itu, kemudian terdengar Li Kong Hoat-ong memuji,
"Gui-siucai benar-benar bermata tajam. Sungguh mengagumkan sekali!"

An Lu Shan juga merasa kagum maka dia lalu menjura kepada Gui Tin.
"Gui siucai sekali melihat saja tahu perbedaan, sungguh lihai. Sekarang aku percaya benar-benar bahwa kitab itu takkan dapat diterjemahkan orang melainkan Gui-siucai seorang. Tunggulah, aku akan mengambil aslinya!"

Setelah berkata demikian An Lu Shan menekan sesuatu di tembok dan terbukalah dinding itu, memperlihatkan pintu rahasia. Kali ini dia sendiri yang memasuki pintu rahasia itu, bahkan guru dan adiknya sendiri tidak ikut masuk!

Setelah dia keluar kembali, dia telah membawa keluar sebuah peti yang lebih kecil dari pada peti yang palsu tadi. Juga peti ini berwarna hitam, akan tetapi kelihatannya berat sekali. Ia menaruh peti ini di atas meja, kemudian menyimpan kembali kitab dan peti palsu yang tadi.

An Lu Kui sendiri baru pertama kali ini melihat kitab yang asli, karena yang pernah melihatnya hanya An Lu Shan dan Li Kong Hoat-ong. Oleh karena itu dengan suara memohon dia berkata kepada kakaknya.

"Shan-heng, bolehkah aku membukanya?"

Sambil berkata demikian, dia mengulurkan tangan kanannya hendak membuka tutup peti. Akan tetapi cepat sekali An Lu Shan menampar tangan adiknya sambil berkata,

"Hati-hati! Jangan sembarangan menjamah peti ini, Kui-te!" Lalu dia melanjutkan dalam bahasa Tartar. "Peti ini telah dilaburi racun yang berbahaya sekali!" Tentu saja Kwan Cu tidak mengerti, akan tetapi Gui Tin mengerti baik kata-kata ini.

An Lu Shan lalu meminta semua orang mundur, kemudian dengan tangan kirinya, dia mengambil sebuah bantal dari pembaringannya, dipegang di atas peti, antara dia dan peti itu sebagai perisai. Kemudian dengan tangan kanannya dia membuka tutup peti. Terdengar suara "ser! ser! ser!" dan dari dalam peti itu dengan cepat dan tak terduga sekali menyambar tujuh batang anak panah kecil yang ujungnya kehitaman karena telah direndam racun ular berbisa! tujuh anak panah ini kesemuanya menancap pada bantal yang dipegang oleh An Lu Shan.

An Lu Kui menjadi pucat. Kalau dia yang membukanya, tentu akan celakalah dia! Tidak saja tangannya akan terkena racun yang dipulaskan di luar peti, juga anak-anak panah itu tak mungkin dielakkan oleh orang yang membuka peti, kalau tidak mengetahui lebih dulu!

"Lihai sekali kau, An-ciangkun!" Gui Tin juga memuji sedangkan Kwan Cu meleletkan lidahnya saking ngeri.

An Lu Shan hanya tersenyum.
"Untuk menjaga tangan jahil," katanya sambil mengeluarkan kitab itu.

Kitab yang ini lebih kecil bentuknya, akan tetapi amat berat dan ternyata kertasnya tipis-tipis sehingga isinya banyak sekali. Ketika Gui Tin membuka kitab itu dia tertegun. Benar saja, inilah kitab Im-yang Bu-tek Cin-keng sebagaimana yang pernah dibacanya dalam buku-buku sejarah kuno. Inilah kitab yang semenjak ribuan tahun dipakai berebut dan siapa yang memegang kitab ini, kalau perorangan merupakan jago terlihai di permukaan bumi, kalau negara menjadi negara yang kuat sekali.

Inilah kitab yang selama ini diimpi-impikan oleh semua orang gagah, oleh tokoh-tokoh besar di dunia kang-ouw, oleh negara-negara di seluruh dunia. Dan sekarang kitab ini berada di tangan An Lu Shan, seorang komandan militer yang bersemangat dan gagah!

Gui Tin merasa betapa tangannya tergetar. Berbahaya kalau sampai isi kitab ini di ketahui oleh An Lu Shan. Dan dia percaya bahwa yang dapat menterjemahkan kitab ini hanya dia seorang! Kitab ini ditulis di jaman kerajaan Shia, ribuan tahun yang lalu.

Tiba-tiba Gui Tin teringat dan dia meraba-rabakan jari-jari tangannya di atas kitab itu. Hm, aneh, pikirnya! Pada masa itu, belum ada kertas! Lalu dia mengerutkan keningnya untuk mengingat-ingat kembali tentang apa yang sudah dibacanya mengenai kitab rahasia ini.

Kalau tidak salah ingat, kitab aslinya ditulis di atas sutera! Dan dia membaca sudah beribu kali orang memalsukan kitab itu agar aslinya tidak mudah dicuri orang. Hm, apakah yang dipegangnya ini pun sebuah dari pada kitab tiruan dan palsunya?

Melihat Gui Tin mengerutkan kening dan diam seperti patung, An Lu Shan lalu berkata,
“Gui-siucai, apa yang kau pikirkan? Sanggupkah kau menterjemahkannya?”

Semua mata memandang kepada Gui Tin dengan sinar tajam mengancam. Sastrawan ini maklum kalau dia mengatakan dia tidak sanggup, dia takkan diampuni. Sebaliknya kalau dia sampai menterjemahkan kitab ini, juga tidak ada harapan baginya untuk bisa pergi dari tempat ini dalam keadaan bernyawa! Dia yang telah menterjemahkan, kelak tentu akan dianggap berbahaya oleh An Lu Shan, dan tentu akan dibinasakan agar jangan sampai membuka rahasia isi kitab itu kepada orang lain.






Tidak ada komentar :